Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya 2018

Hai ketemu lagi dengan admin ganteng dari webhandal, hehehe… Jika sobat telah mempelajari cara mendapatkan domain gratis maka sekarang kita akan belajar bagaimana cara mendapatkan hosting gratis selamanya, yup.. Ini gratis selamanya, sebenarnya ini ilmu mahal, karena buat sobat saya rela membagikan secara gratis asalkan sobat mau membagikan informasi ini ke Facebook atau social media lain, hanya itu saja harapan saya. Okey, lanjut belajarnya.

Inilah Panduan Lengkap Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya 2018

Sebelum kita melangkah lebih jauh tentang bagaimana cara mendapatkan hosting gratis selamanya alangkah baiknya jika ada penjelasan singkat tentang Hosting ya, mungkin ada di antara sobat handal yang belum mengerti apa itu hosting, buat yang sudah tau di abaikan saja. Baik, inilah penjelasan singkat mengenai Hosting.

Apa itu Hosting?

Hosting merupakan kata dari host yang berarti terhubungnya komputer ke Internet, dan bisa di simpulkan Hosting atau Web Hosting adalah penyewaan tempat untuk menampung data-data berupa gambar, video, scrip, program aplikasi dan file lain di sebuah website sehingga dapat diakses lewat Internet.

Ibarat sebuah toko, pemilik toko menyediakan fasilitas seperti listrik, air dan sarana lain agar bisa di sewa untuk usaha, begitu juga dengan layanan hosting ini, setiap penyedia hosting memiliki ukuran dan fasilitas berbeda-beda yang di berikan ke kliennya.

Secara umum Hosting di bagi dalam beberapa bagian yaitu:

Free Hosting (Hosting Gratis) 
Beberapa pemilik ISP (Internet Services Provider) menawarkan jasa Web Hosting secara Gratis.

Free web hosting paling cocok untuk situs kecil dengan lalu lintas (traffic) rendah, ini tidak dianjurkan untuk lalu lintas tinggi atau untuk bisnis yang nyata, Technical support sering terbatas, dan pilihan teknis sedikit.

Shared Hosting (Server Berbagi)
Shared hosting adalah Layanan Hosting Berbayar yang mana account hosting diletakkan bersama-sama dengan beberapa account hosting lain dalam satu server yang sama, dan memakai pelayanan bersama-sama.

Dengan shared hosting, situs web dapat menggunakan nama domain sendiri.

Pilihan Shared Solution yang tersedia menawarkan solusi beberapa perangkat lunak (software)seperti e-mail, database, dan pilihan editing yang berbeda. Technical Support yang disediakan pun cenderung lebih baik.

Dedicated Hosting (Server Terdedikasi) and VPS
Dedicated Hosting adalah server yang dipergunakan untuk menjalankan aplikasi dengan beban tinggi dan tidak bisa dioperasikan dalam Hosting Berbagi dan VPS.

Dengan dedicated hosting, situs web akan di-host di dedicated server. Dedicated hosting adalah pilihan yang paling mahal. Pilihan ini paling cocok untuk situs web yang besar dengan lalu lintas (traffic) yang tinggi, dan situs web yang menggunakan software khusus.

Kelebihan yang sangat menonjol yang dapat kita harapkan dari Dedicated hosting adalah sangat kuat dan aman, dengan solusi perangkat lunak yang hampir tak terbatas.

Colocation Hosting (Co-lokasi Server)
Colocation Hosting adalah server yang dititipkan disuatu tempat dimana penyewa tempat tersebut membutuhkan keamanan, kestabilan arus listrik, dan juga kestabilan akses internet. Server tersebut bisa dipergunakan untuk apa saja sesuai dengan kebutuhan dari penyewa tempat tersebut.

Masuk ke materi…

Bagaimana Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya

Silahkan ikuti panduan berikut step by step bagaimana cara membuat hosting gratis selamanya:

1. Masuk Ke Infinityfree.net  dan lakukan pendafatran pertama dengan cara klik Sign Up Now

2. Isi email dan pasword sobat, dan centang ke 2 tanda panah, lihat gambar

 2 Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya 2018

3. Konfirmasi Email sobat.

3 Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya 2018

4. Buka email dan klik link konfirmasi yang ada di email.

4 Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya 2018

5. Selanjutnya akan di arahkan ke dasbor admin hosting untuk menyambungkan domain sobat yang telah di daftar sebelumnya di Freenom, jika belum baca silahkan cek di sini.

5 Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya 2018

6. Tautkan domain sobat di sini saya menambahkan domainsaya.ga dan klik tombol cari, jika domain sobat masih avaible maka akan keluar form untuk membuat pasword, saya sarankan untuk membuat pasword yang sama untuk menghindari kelupaan, jika sudah klik Creat New

6 Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya 2018

7. Sebelum menambahkan domian pastikan sobat telah menggati Name server yang ada di Freenom ke name server Infinity. lihat gambar berikut.

8. Selesai. sekarang kita lanjut menginstal wordpress lewat cpanel.

8 Cara Membuat Hosting Gratis Selamanya 2018

Untuk mengintal wordpres silahkan lihat video berikut ini

Daan website pun online.

Chat Sekarang
1
Scan the code
Chat Webhandal
Halo, apa yang bisa kami bantu?, bisa langsung chat aja di sini..!