Halo sobat Handal, pada artikel kali ini mimin akan membagikan trik cara membuat website replika untuk member atau reseller dengan WordPress, jika sobat memiliki bisnis yang di pasarkan dengan sistem reseller, affiliasi, atau dengan sistem multi level artikel ini sangat tepat sekali. Sebelum membahas lebih lanjut tetang cara membuat website replika ini kita perlu tau dulu apa itu Web Replika?
Apa itu Web Replika?
Web replika adalah sebuah link yang di berikan oleh pemilik web utama atau Website Master kepada membernya, web replika biasanya berbentuk sub domain, atau sub link yang di genarate dari username pengguna/user, dengan menggunakan link replika ini user/member akan mendapatkan sebuah website atas nama dirinya sendiri tanpa perlu membuat web baru dari awal lagi.
Fitur website dengan sistem replikasi ini biasanya di gunakan oleh Member MLM, Pemilik bisnis yang ingin atau produk yang ingin memberikan kemudahan bagi membernya dalam melakukan promisi, Dengan memiliki web link web replika ini si member bisa dengan mudah melakukan promosi kemana saja, seperti melakukan iklan di Google ads, di Facebook ads, dan lain sebagainya.
Apa Manfaat Web Replika Untuk Bisnis?
Jika sobat memiliki sebuah bisnis yang punya banyak member sobat perlu memiliki website dengan sistem replika, berikut beberapa manfaat jika web sobat punya fasilitas web replika:
- Akan membercepat pertumbuhan bisnis melalui website
- Memberikan bonefit lebih pada member
- Mempermudah member dalam melakukan promosi
- Meningkatkan BRANDING Anda di mata konsumen
- Lebih mudah dalam melakukan prospek member baru
- Bisa mengumpulkan DATABASE calon prospek dalam waktu singkat
- Bisa mendatangkan calon pembeli hanya bermodal kata kunci
- Produk akan lebih mudah di kenal di pasaran & Dapat menigkatkan OMZET
Bagaimana Cara Membuat Web Replika Dengan WordPress?
Untuk membuat web replika dengan sistem yang komplek, sobat perlu lebih dulu mengerti basic dasar membuat website dengan WordPress, di sisi saya Anggap sobat sudah paham basic nya, jika belum sobat bisa cek di youtube kami untuk panduannya.
Oke Langsung saja, silahkan tonton video berikut cara membuat web replika untuk ke butuhkan bisnis sobat, Jangan lupa Like, subcribe, dan share jika bermanfaat ya.
KLIK DISINI UNTUK MELIHAT CARA MEMBUAT WEB REPLIKA DI YOUTUBE
Cara Kerja Web Replika Untuk Bisnis
Untuk mendapatkan web replika member diharuskan untuk mendaftar menjadi member di website induk atau website master nya punya sobat, dengan memasukkan data lengkap member yang mendaftar seperti nama, email, nomor HP, alamat, dan lainnya.
Setelah melakukan pendaftaran member yang mendaftar akan mendapatkan Email & Whatsapp notifikasi berisi pemberitahuan pendaftaran, dan petunjuk pembayaran, ini bisa di custom dan di sesuaikan dengan kebutuhkan sobat, karena beda bisnis beda juga alur pembayarannya.
Sampai tahap ini member sudah terdaftar dalam sistem, namun member belum bissa melakukan promosi dengan web replikanya, dan belum bisa melakukan apapun dengan akun yang dia miliki, hal ini di sebabkan karena sistem masih memblokir akun si member hingga Anda sebagai Admin web master nya belum melakukan Upgrade. Nah jika member sudah menyelesaikan pembayaran sesuai yang Anda minta, tugas Anda sebagai Admin melakukan UPGRADE si member tersebut agar mendapatkan akses ke berbagai file yang Anda berikan.
Saat si member sudah di UPGRADE member tersebut bisa login ke member area yang sudah Anda siapkan, di dalam member area member akan mendapatkan fasilita seperti
- Link Web replika yang bisa di sesuaikan
- Bisa mengubah profil diri, seperti nama, Email, Nomor HP, dan lainnya
- Bisa download materi promosi yang telah Anda siapkan
- Bisa mendownload file yang telah anda siapkan khusus member
- Bisa melihat jaringan yang sudah di rekrut
- Saat link replikanya di sebar dan saat ada yang mengunjungi maka semua data seperti Nama, Foto, Nomor HP, dan lainnya semua tampil atas nama si member.
- Jika ada pembelian produk sistem akan mencatat komisi atas nama si member
Untuk member pengguna website replika akan akan mendapatkan website yang sudah komplit dari point a sampai dengan point z seperti yang ada di web utama, karena pada dasarnya website replika adalah sebuah hasil koloningan dari website master hanya saja di website itu akan menampilkan nama atau data member pemilik link replika.
Ya, web replika adalah salinan dari website asli atau website master, Web replika acap kali dipakai oleh para leader bisnis MLM sebagai sarana promosi yang dilakukan oleh member di bawah nya. Web replika yang di miliki member nantinya akan sama persisi dengan web aslinya. Member yang sudah terdaftar di sistem dapat menggunakannya secara lansung, tanpa membuat web dari awal.
Sebagai contoh. Anda memiliki website dengan nama webhandal.com ini adalah website master atau web utamanya, dan seorang member melakukan pendaftaran sebagai member di webhandal.com/registrasi contohnya, member tersebut mendatar dengan usernama BUDI, maka hasil link replikanya adalah budi.webhanda.com atau webhandal.com/budi atau webhandal.com/reg?=budi
Hasil duplikasi dari web tersebut bisa digunakan oleh member Anda. Ketika ada pengunjung pada url dari salah satu member Maka setiap aktivitas pada url si budi tersebut diketahui oleh admin. Baik itu aktivitas pembelian maupun ada pendaftaran member baru dengan begitu member yang bersangkutan bisa mendapatkan komisi dari penjualan tersebut.
Apa Saja Fitur Web Replika?
Untuk membangun sebuah website replika yang berbasis WordPress, kami menggunakan plugin terbaik yang bekerja melakukan berbagai hal terkait dengan penjualan produk dengan system multilevel marketing. Berikut fitur-fitur canggih yang serba otomatis Website yang Anda dapat.
- Otomatis membuat web replika bagi setiap member
- Penyimpanan database member
- Aktifasi setelah member transfer bisa manual dan otomatis
- Menampilkan data sponsor yang mereferensikan
- Bisa mencatat pembelian dari Toko Online jika ada
- Tersedia Area Free Member Dan Premium Member
- Menerima pembayaran untuk upgrade keanggotaan
- Melakukan aktifasi upgrade secara otomatis
- Membuat laporan aktifasi dan pembayaran komisi
- Menyediakan form untuk mengontak admin
- Memiliki widget untuk menampilkan data-data yang diperlukan
- Memiliki fasilitas download area dengan keamanan maksimal
- Kemudahan dalam melihat jaringan
- Integrasi dengan Internal & eksternal Autoresponder
- Pengolaan banner untuk keperluan promosi member
- Sistem komisi Pay Per Lead (PPL)
- Integrasi Paypal.
Bukan Hanya Itu, Jasa pembuatan web replika kami juga di lengkapi dengan Fitur Lain Seperti:
- Notifikasi ke admin dan sponsor melalui Email jika ada pendaftaran member baru.
- Notifikasi ke admin, sponsor dan ke member via WhatsApp
- Email follow up berseri untuk yang belum transfer secara otomatis
- Email berseri untuk yang sudah jadi member secara otomatis
- Integrasi dengan toko online dengan perhitungan ongkir otomatis
- Menampilkan data sponsor di website, di widget, di Whasapp dan di email
- Tombol chat langsung ke Whatsapp sponsor
Dan berbagai macam fitur-fitur lainnya yang insya Allah akan terus bertambah setiap rilis update terbaru.